Banyak anggapan kalau orang yang nakal sewaktu sekolah akan jadi orang sengsara. Padahal belum tentu murid yang nakal tidak sukses di masa depan, justru sebaliknya orang yang nakal saat sekolah cenderung memiliki kesempatan sukses yang lebih besar.
Menurut hasil penelitian yang dilakukan peneliti dari the University of Luxembourg, the University of Illinois at Urbana-Champaign, dan the Free University of Berlin, menemukan bahwa anak-anak yang dulunya nakal, cenderung memiliki pendapatan yang tinggi.
Murid nakal biasanya sering mendapat nilai jelek dalam prestasi akademik. Tapi saat terjun ke dunia pekerjaan, mereka cenderung lebih sukses dibandingkan dengan anak yang pintar dalam akademik. Mengapa bisa begitu?
Menariknya mencoba memberikan alasan kenapa murid yang nakal cenderung lebih sukses.
1. Murid yang nakal cenderung memiliki prinsip menciptakan pekerjaan
Karena merasa nakal, beberapa orang menganggap bahwa akan sulit bagi dirinya untuk mencari pekerjaan, ditambah lagi nilai akademik mereka yang tidak mendukung. Karena hal itu, muncul pemikiran untuk menciptakan pekerjaan sendiri. Di sisi lain, orang yang nakal biasanya memiliki sifat tidak suka ditunjuk atau disuruh.
2. Sosialisasi murid nakal lebih bagus
Jika diperhatikan waktu sekolah dulu, mungkin Anda dibuat heran kenapa orang nakal banyak sekali temannya. Dibandingkan dengan orang yang pintar dalam akademik, orang yang nakal cenderung memiliki sosialisasi yang tinggi. Memiliki sosialisasi yang bagus, berarti orang tersebut memiliki banyak channel untuk keperluan bisnis. Dalam kata lain, bisnis orang nakal bisa cepat majunya karena mereka memiliki banyak channel.
3. Mereka bisa memecahkan masalah dengan mudah
Orang nakal memang suka membuat masalah, tapi mereka tipe orang yang bertanggung jawab dan cepat dalam menyelesaikan masalah yang dibuatnya. Memiliki kemampuan memecahkan masalah dengan cepat dan mudah sangat diperlukan dalam dunia pekerjaan. Karena hal itu, orang nakal bisa memecahkan masalah dalam pekerjaannya dengan mudah yang nantinya bisa menghasilkan keuntungan lebih besar.
4. Murid nakal memiliki mental yang lebih kuat
Murid yang pintar dan baik cenderung tidak mau gagal dan sulit sekali move on dari kegagalan. Berbeda dengan murid yang nakal, yang beberapa kalipun mengalami kegagalan, pasti ia tetap tegar dan bisa tertawa lepas.
Mental yang kuat sangat penting dalam dunia pekerjaan. Jika Anda mengalami kegagalan dalam karir, dan Anda memiliki basic nakal sewaktu sekolah dulu, Anda akan tetap tegar dan mudah bangkit kembali.
Itulah beberapa alasan kenapa murid yang nakal saat sekolah cenderung jadi orang sukses. Itu pun jika kenakalan mereka diarahkan ke sesuatu yang positif setelah dewasa. Tapi jika nakalnya ke arah negatif dan tetap dibawa-bawa sampai dewasa, tak menutup kemungkinan orang tersebut akan jauh dari kesuksesan.
sumber:wowmenariknya.com
Baca Sumber
Menurut hasil penelitian yang dilakukan peneliti dari the University of Luxembourg, the University of Illinois at Urbana-Champaign, dan the Free University of Berlin, menemukan bahwa anak-anak yang dulunya nakal, cenderung memiliki pendapatan yang tinggi.
Murid nakal biasanya sering mendapat nilai jelek dalam prestasi akademik. Tapi saat terjun ke dunia pekerjaan, mereka cenderung lebih sukses dibandingkan dengan anak yang pintar dalam akademik. Mengapa bisa begitu?
Menariknya mencoba memberikan alasan kenapa murid yang nakal cenderung lebih sukses.
1. Murid yang nakal cenderung memiliki prinsip menciptakan pekerjaan
Karena merasa nakal, beberapa orang menganggap bahwa akan sulit bagi dirinya untuk mencari pekerjaan, ditambah lagi nilai akademik mereka yang tidak mendukung. Karena hal itu, muncul pemikiran untuk menciptakan pekerjaan sendiri. Di sisi lain, orang yang nakal biasanya memiliki sifat tidak suka ditunjuk atau disuruh.
2. Sosialisasi murid nakal lebih bagus
Jika diperhatikan waktu sekolah dulu, mungkin Anda dibuat heran kenapa orang nakal banyak sekali temannya. Dibandingkan dengan orang yang pintar dalam akademik, orang yang nakal cenderung memiliki sosialisasi yang tinggi. Memiliki sosialisasi yang bagus, berarti orang tersebut memiliki banyak channel untuk keperluan bisnis. Dalam kata lain, bisnis orang nakal bisa cepat majunya karena mereka memiliki banyak channel.
3. Mereka bisa memecahkan masalah dengan mudah
Orang nakal memang suka membuat masalah, tapi mereka tipe orang yang bertanggung jawab dan cepat dalam menyelesaikan masalah yang dibuatnya. Memiliki kemampuan memecahkan masalah dengan cepat dan mudah sangat diperlukan dalam dunia pekerjaan. Karena hal itu, orang nakal bisa memecahkan masalah dalam pekerjaannya dengan mudah yang nantinya bisa menghasilkan keuntungan lebih besar.
4. Murid nakal memiliki mental yang lebih kuat
Murid yang pintar dan baik cenderung tidak mau gagal dan sulit sekali move on dari kegagalan. Berbeda dengan murid yang nakal, yang beberapa kalipun mengalami kegagalan, pasti ia tetap tegar dan bisa tertawa lepas.
Mental yang kuat sangat penting dalam dunia pekerjaan. Jika Anda mengalami kegagalan dalam karir, dan Anda memiliki basic nakal sewaktu sekolah dulu, Anda akan tetap tegar dan mudah bangkit kembali.
Itulah beberapa alasan kenapa murid yang nakal saat sekolah cenderung jadi orang sukses. Itu pun jika kenakalan mereka diarahkan ke sesuatu yang positif setelah dewasa. Tapi jika nakalnya ke arah negatif dan tetap dibawa-bawa sampai dewasa, tak menutup kemungkinan orang tersebut akan jauh dari kesuksesan.
sumber:wowmenariknya.com
Baca Sumber
0 comments